Persamaan Akuntansi

Posting Komentar
Assalamualaikum teman-teman, kali ini kita akan membahas kategori akuntansi lagi ya. Kita akan membahas cara mudah memahami persamaan akuntansi atau terkadang bisa dibilang adalah persamaan dasar akuntansi. Karena memang ini adalah dasarnya untuk menentukan keseimbangan antara debet dan kredit dalam persamaan akuntansi. Mengapa harus sama? agar bisa ditentukan asal transaksi dan menjadi apa. Nanti akan dijelaskan mengapa demikian.

Persamaan Akuntansi

Pengaruh suatu transaksi terhadap persamaan akuntansi

Sebelum menjelaskan pengaruh suatu transaksi terhadap persamaan akuntansi, akan dijelaskan lebih dahulu pengertian Transaksi. Transaksi adalah suatu kejadian atau kondisi ekonomi yang secara langsung mempengaruhi kondisi keuangan atau hasil operasi suatu entitas.

Sedangkan yang disebut persamaan akuntansi adalah hubungan antara aktiva, kewajiban (liabilities) dan modal pemilik (owner equity) yang dinyatakan dalam suatu persamaan. Unsur-unsur persamaan akuntansi terdiri dari 3 (tiga) yaitu : aktiva, Utang (liabilities) dan modal pemilik (owner equity). Ini adalah sebuah dasar dulu yang harus dipahami, pada skala yang lebih besar ketiga unsur ini akan diperinci dalam bentuk akun yang memiliki kode masing-masing. Semakin besar skala perusahaan yang beroperasi maka semakin banyak perincian yang dibuat.

Aktiva yang diperoleh melalui modal pemilik dana maka persamaan mendasarnya adalah aktiva sama dengan modal. Misalkan Bapak Yudha memiliki modal Rp.100.000.000,- maka persamaan akuntansi awal ketika membuat usaha adalah aktiva bertambah Rp.100.000.000,- dan modal juga bertambah Rp.100.000.000,-. Maka ini dinyatakan:

AKTIVA = MODAL

Aktiva mungkin pula diperoleh dari pinjaman pihak luar, yaitu biasa disebut juga Utang/Kewajiban, maka persamaan diatas akan berubah menjadi aktiva sama dengan utang plus modal. Misalkan bapak Yudha meminjang uang di Bank Rp.50.000.000,- maka persamaan akuntansi adalah aktiva Rp.100.000.000,- bertambah Rp.50.000.000,- menjadi Rp.150.000.000,- dan utang bertambah Rp.50.000.000,- plus modal Rp.100.000.000,- menjadi total utang plus modal Rp.150.000.000,-. Maka ini dinyatakan:

AKTIVA = UTANG + MODAL

Utang atau Kewajiban sering juga disebut dengan Pasiva, termasuk juga modal. Maka persamaan tersebut bisa dinyatakan menjadi :

AKTIVA = PASSIVA

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya bahwa persamaan akuntansi itu adalah keseimbangan antara sisi Aktiva (kiri) dan sisi Pasiva (kanan) atau sisi debet dan sisi kredit. Maka ingatlah prinsip berikut ini bahwa Pada dasarnya pengaruh perubahan atas transaksi keuangan berkisar pada :

  • Bertambahnya harta diimbangi dengan bertambahnya modal
  • Bertambahnya harta diimbangi dengan berkurangnya harta lain
  • Bertambahnya harta diimbangi dengan bertambahnya utang
  • Berkurangnya harta diimbangi dengan berkurangnya utang
  • Berkurangnya harta diimbangi dengan berkurangnya modal


Pengertian 3 (tiga) unsur persamaan akuntansi :


  • Aktiva (assets) adalah segala kekayaan yang dimiliki oleh perusahaan baik bergerak maupun tidak bergerak dan diharapkan dapat memberikan keuntungan bagi usaha tersebut di masa mendatang. Contohnya kas, piutang, tanah/bangunan, kendaraan, peralatan dan lain-lain.
  • Utang (liabilities) adalah adalah semua bentuk berupa Utang atau pinjaman sebagai penambah aktiva yang harus dibayarkan kepada pihak luar.
  • Modal pemilik (owner equity) adalah jumlah aktiva yang tersisa setelah dikurangi kewajiban-kewajiban. Modal ini bisa berupa pendapatan. Alurnya mudah, pendapatan yang diterima akan menambah kas. Kas digunakan untuk membayar utang, kas yang tersisa adalah modal pemilik untuk menjalankan operasi atau usahanya dimasa mendatang agar mendapatkan keuntungan. Agar lebih mudah memahami, berikut contoh soal berupa transaksi usaha yang akan mempengaruhi persamaan akuntansi beserta analisanya.


Berikut ini adalah transaksi dari usaha baber shop milik Pak Djaja :

  • A. Pak Djaja mendirikan usaha pangkas rambut (baber shop) dengan menyetor uang pribadinya sebesar Rp. 20.000.000,00
  • B. Dibeli secara tunai peralatan cukur yaitu berupa alat cukur listrik seharga Rp. 5 juta
  • C. Dibeli perlengkapan mencukur berupa silet, sisir, kain dsb sebesar Rp. 1.500.000,00
  • D. Dibeli kursi cukur listrik sebagai peralatan mencukur seharga Rp. 2 juta secara kredit
  • E. Diterima pendapatan dari mencukur sebesar Rp. 1.000.000,00
  • F. Menerima order mencukur pelanggan seharga Rp. 250.000,00 dan akan dibayar bulan depan
  • G. Dibayarkan gaji para pencukur yaitu untuk 2 (dua) orang @ Rp. 150.000,00
  • H. Pada akhir bulan diterima sebagian piutang dari pelanggan sebesar Rp. 250.000,00 dibayar tunai.


Diminta :
Buatlah persamaan akuntansinya dengan susunan sbb:

Aktiva Passiva
Kas + Piutang + Perlengkapan + Peralatan = Utang usaha + Modal Pak Djaja

Jawaban :

AKTIVA PASSIVA
Kas Piutang Perlengkapan Peralatan Utang usaha Modal Djaja
A 20.000.000 20.000.000
B (5.000.000) 5.000.000
15.000.000 5.000.000 20.000.000
C (1.500.000) 1.500.000
13.500.000 1.500.000 5.000.000 20.000.000
D 2.000.000 2.000.000
13.500.000 1.500.000 7.000.000 2.000.000 20.000.000
E 1.000.000 1.000.000
14.500.000 1.500.000 7.000.000 2.000.000 21.000.000
F 250.000 250.000
14.500.000 250.000 1.500.000 7.000.000 2.000.000 21.250.000
G (300.000) (300.000)
14.200.000 250.000 1.500.000 7.000.000 2.000.000 20.950.000
H 250.000 (250.000)
14.450.000 0 1.500.000 7.000.000 2.000.000 20.950.000

Analisis Transaksi

  • A. Setoran modal berupa uang kas Rp. 20 juta akan mengakibatkan bertambahnya aktiva berupa kas dengan diimbangi dengan bertambahnya pasiva pada modal Pak Djaja.
  • B. Pembelian peralatan cukur yaitu alat cukur listrik akan mengakibatkan bertambahnya aktiva berupa peralatan seharga Rp. 5 juta dan diimbangi dengan berkurangnya aktiva lain berupa kas sebesar Rp. 5 juta.
  • C. Pembelian perlengkapan mencukur akan mengakibatkan bertambahnya aktiva berupa perlengkapan sebesar Rp. 1.500.000,00 dan diimbangi dengan berkurangnya aktiva lain berupa kas sebesar Rp. 1.500.000,00
  • D. Pembelian kursi cukur listrik sebagai peralatan secara kredit berakibat bertambahnya aktiva berupa peralatan sebesar Rp. 2.000.000,00 dan diimbangi dengan timbulnya / bertambahnya utang sebesar Rp. 2.000.000,00
  • E. Diterimanya pendapatan sebesar Rp. 1.000.000,00 berakibat bertambahnya harta berupa kas sebesar Rp. 1 juta dan diimbangi dengan bertambahnya modal Pak Djaja sebesar Rp. 1 juta
  • F. Menerima order mencukur namun pembayarannya bulan depan akan mengakibatkan timbulnya atau bertambahnya aktiva berupa piutang sebesar Rp. 250.000,00 dan diimbangi dengan bertambahnya modal Pak Djaja sebesar Rp. 250.000,00
  • G. Dibayar gaji kepada 2 orang pencukur sebesar Rp. 150.000,00 perorang berakibat berkurangnya aktiva berupa kas sebesar Rp. 300.000,00 dan diimbangi dengan berkurangnya juga modal Pak Djaja sebesar Rp. 300.000,00
  • H. Sebagian piutang dibayar oleh pelanggan akan berakibat bertambahnya aktiva berupa kas sebesar Rp. 250.000,00 dan berkurangnya aktiva berupa piutang sebesar Rp. 250.000,00


Bagaimana teman-teman, mudah bukan. nanti semakin kedepannya atau semakin kompleksnya sebuah usaha maka akan semakin banyak akun perincian dari unsurnya yang hanya tiga. Jika teman-teman paham dasarnya ini, maka perincian yang lebih banyak akan memudahkan juga. Selamat belajar ya.

Disarankan dibaca juga:

Posting Komentar