BMP EKMA4115 Pengantar Akuntansi PDF

3 komentar
Assalamualaikum teman-teman UT S1 Akuntansi semuanya. Masih di postingan Buku Materi Pokok (BMP) ya. Kali ini akan membagi postingan untuk sumber bacaan dari BMP EKMA4115 Pengantar Akuntansi PDF.

BMP EKMA4115 Pengantar Akuntansi PDF

Pengantar Akuntansi adalah mata kuliah ekonomi manajemen. Pada mata kuliah ini akan mempelajari prinsip-prinsip dan praktik-praktik akuntansi, proses akuntansi, siklus akuntansi yaitu mulai dari proses pencatatan (jurnal), pembukaan (posting), neraca lajur, serta penyusunan laporan keuangan pada suatu unit usaha/perusahaan. Mata kuliah ini membahas juga tentang akuntansi perusahaan dagang, persekutuan, perseroan, investasi jangka panjang, utang jangka panjang, sistem akuntansi, biaya pesanan serta pengendalian internnya.



Ada beberapa sumber bacaann untuk BMP kali ini. Berikut sumber bacaan untuk BMP EKMA4115 Pengantar Akuntansi PDF:

Ruang Baca Virtual (RBV) BMP EKMA4115 Pengantar Akuntansi

Di ruang baca virtual ini teman-teman bisa mengakses perpustakaan online BMP EKMA4115 Pengantar Akuntansi secara gratis. Cukup login dengan ID ketika anda mendaftarkan tutorial online. Biasanya memerlukan NIM dan password untuk login. Untuk mengaksesnya anda bisa langsung ke link berikut:
http://www.pustaka.ut.ac.id/lib/2016/08/08/ekma4115-pengantar-akuntansi/. Dihalaman ini Bahan ajar hanya bisa dibaca secara online.

Bahan Ajar Digital UT BMP EKMA4115 Pengantar Akuntansi

Jika anda memiliki perangkat dengan Android Operating System (OS) maka saat ini anda bisa menggunakan aplikasi Bahan Ajar Digital UT. Dengan aplikasi ini anda bisa membaca buku materi pokok secara langsung melalui perangkat android anda secara gratis. Untuk menggunakannnya silahkan baca postingan saya pada halaman Bahan Ajar Digital Universitas Terbuka (BA Digital UT). Pada aplikasinya ini bisa digunakan di dua handphone android. Jika teman-teman sudah registrasi, maka mata kuliah yang teregistrasi BMP EKMA4115 Pengantar Akuntansi bisa didownlad file pdf nya dan tersimpan di cloud BA Digital UT dan bisa dibaca secara offline. Saya sarankan lebih enak menggunakan tablet minimal ukuran 7 inch ya.


Baca PDF BMP EKMA4115 Pengantar Akuntansi

Buat teman-teman yang ingin mendapatkan file PDF secara langsung maka teman-teman bisa mencarinya di slide sharenya Ken Kustians. Selain bisa dibaca, ada juga yang disimpan di Drive Google. Ini mungkin BMP versi lama atau buku yang lama, mungkin saja tema sama tetapi penyampaian berbeda. Jika teman-teman tertarik bisa ke halaman Ken Kustians di https://www.slideshare.net/k_tarou/documents atau langsung ke halaman filenya dengan klik link ini https://drive.google.com/file/d/0B7mGQFVa6ztsbkJpdGNhQUszNkU/view?usp=sharing. Saran saya jika anda mendownload file ini sebaiknya dicetak tetapi dengan harga hampir sama dengan BMP cetak. Tetapi dengan sedikit lebih murah, karena sekarang biaya kirim mahal. tetapi jika tidak, sebaiknya baca Bahan Ajar Digital UT BMP EKMA4115 Pengantar Akuntansi saja lebih praktis.

Itulah beberapa sumber bacaan BMP EKMA4115 Pengantar Akuntansi. Tetap semangat belajar di UT dengan segala sumber daya yang kita miliki. Semoga ini bisa bermanfaat ya.

Disarankan dibaca juga:

3 komentar

  1. Terima kasih admin atas modul-modulnya, sangat berguna sekali. Tapi ada beberapa modul yg tdk ada, dimana saya bisa mencarinya?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Kitas memang belum memilikinya teman. Insha Allah jika ada akan kami postingankan. Terima kasih telah berkunjung ke blog sederhana kami ini. Kami senang bila ini bisa membantu.

      Hapus
  2. Terima kasih, sudah memudahkan kami. Semoga Allah SWT membalas jerih payahnya. Amiin

    BalasHapus

Posting Komentar