Tugas 3 EKMA4570 Penganggaran

Posting Komentar

Tugas 3 EKMA4570 Penganggaran adalah tugas yang bisa di lihat pada halaman tutorial online (tuton) di dashboard eLearning UT pada pekan ketujuh. Diharapkan teman-teman mahasiswa bisa mengerjakan tugas ini, karena keseluruhan tugas yang dikerjkaan bisa memberikan kontribusi sebesar 50% terhadap nilai akhir tuton.

Tugas 3 EKMA4570 Penganggaran tuton eLearning BMP Modul 6 7 8 9 Anggaran Biaya tetap dan VariabelTugas 3 EKMA4570 Penganggaran - Penyusunan Anggaran V

Untuk mengerjakan Tugas 3 EKMA4570 Penganggaran, teman-teman bisa membaca Buku Materi Pokok - BMP EKMA4570 Penganggaran pada modul enam dan tujuh atau bahkan juga modul delapan dan modul sembilan. Atau teman-teman juga bisa membaca inisiasi yang diterima pada pekan keenam dan pekan ketujuh dengan materi pengayaan bisa dicari di google.

Tugas 3 EKMA4570 Penganggaran - Anggaran Biaya Tetap dan Variabel

Dalam kaitannya dengan penentuan harga pokok produksi, kita mengenal beban bahan baku, beban tenaga kerja langsung dan BOP.  Jelaskan pengertian beban tersebut dan apa kaitannya dengan anggaran Biaya Tetap dan Variabel !

Beban Bahan Baku

Beban bahan baku adalah beban yang digunakan untuk bahan baku yang berhubungan langsung dengan proses produksi yang dapat dihubungkan dengan produk jadi. Contohnya: Kedelai pada perusahaan pembuatan tahu tempe.

Beban Tenaga Kerja Langsung

Beban tenaga kerja langsung adalah beban untuk tenaga kerja yang terlibat dalam proses produksi yang dapat dihubungkan langsung dengan produk jadi. Contohnya karyawan produksi tempe pada perusahaan pembuatan tahu tempe.

Biaya Overhead Pabrik

BOP adalah beban selain bahan baku dan tenaga kerja langsung seperti bahan pembantu pembuatan tempe yaitu air, ragi, listrik dan lainnya.

Kaitannya dengan anggaran biaya tetap dan variable adalah sebagai beban untuk penghitungan harga pokok produk , pada anggaran tetap ada harga pokok penuh dan harga pokok variable pada anggaran variable.

Tugas 3 EKMA4570 Penganggaran - Penyusunan Anggaran Variabel dan Anggaran Tetap

Jelaskan perbedaan penyusunan anggaran variabel dan anggaran tetap pada perusahaan industri/manufaktur, perusahaan dagang dan perusahaan jasa!

Perbedaan Penyusunan Anggaran Variabel dan Anggaran Tetap pada Perusahaan Industry / Manufaktur

Perbedaan penyusunan anggaran variabel dan anggaran tetap pada perusahaan industry / manufaktur antara lain:

  • a) Anggaran variable menggunakan metode penentuan harga pokok variable sedangkan anggaran tetap menggunakan penetuan harga pokok penuh;
  • b) Dalam anggaran variable terdapat anggaran laba rugi direncanakan dengan membuat anggaran titik impas, dan anggaran laba rugi alternatif untuk pengambilan keputusan sedangkan dalam anggaran tetap terdapat anggaran jualan, anggaran produk, anggaran biaya bahan baku dan anggaran belian bahan baku, anggaran biaya overhead pabrik, anggaran harga pokok barang terjual, anggaran laba rugi, anggaran kas dan anggaran neraca;.
    • Perbedaan Penyusunan Anggaran Variabel dan Anggaran Tetap pada Perusahaan Dagang

      Perbedaan penyusunan anggaran variable dan anggaran tetap pada perusahaan dagang adalah pada anggarannya yang lebih sedikit dari perusahaan manufaktur yaitu pada anggaran variable terdapat anggaran variable laba rugi sedangkan pada anggaran tetap terdapat anggaran jualan, anggaran belian barang dagangan, anggaran harga pokok barang terjual, anggaran beban penjualan dan administrasi, anggaran laba rugi, anggaran kas, dan anggaran neraca.

      Perbedaan Penyusunan Anggaran Variabel dan Anggaran Tetap pada Perusahaan Jasa

      Perbedaan penyusunan anggaran variable dan anggaran tetap pada perusahaan jasa yaitu pada anggaran variable terdapat anggaran variable laba rugi sedangkan pada anggaran tetap terdapat anggaran laba rugi dan anggaran neraca.

      Demikian soalan dan jawaban dari Tugas 3 EKMA4570 Penganggaran, sebaiknya teman-teman segera mengerjakan tugas ini. karena keseluruhan tugas matakuliah yang dikumpul (Upload) akan memberikan kontribusi sebesar 50% terhadap nilai akhir tuton, dan nilai tuton akan memberikan kontribusi sebesar 30% terhadap nilai akhir matakuliah. Semoga bermanfaat, selamat belajar

Disarankan dibaca juga:

Posting Komentar